Polda Sumut Ungkap 571 Kasus Narkoba, Selamatkan 225 Ribu Jiwa dari Bahaya Narkotika

REDAKSI ATAP KOTA.COM

- Redaksi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:58 WIB

4048 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Konferensi Pers Polda Sumut

Konferensi Pers Polda Sumut

ATAPKOTA.COM, SUMUT – Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Utara bersama Polres Batubara, Polres Labuhanbatu, dan Polres Labuhanbatu Selatan terus memperkuat perang melawan narkoba. Sepanjang Januari hingga awal Oktober 2025, kerja sama itu berhasil mengungkap 571 kasus penyalahgunaan narkotika dengan 649 tersangka.

Kepala Bidang Humas Polda Sumut Kombes Pol Ferry Walintukan menyebut, seluruh tersangka kini telah menjalani proses hukum. Sebagian bahkan sudah divonis oleh pengadilan. Dari hasil pengungkapan itu, polisi menyita 43 kilogram sabu, 3 kilogram ganja, 1.190 butir ekstasi, dan 28 butir happy five.

“Hasil kerja sama antara Direktorat Narkoba dan dua Polres di atas, dari Januari hingga Oktober, kita berhasil ungkap 571 kasus dengan 649 tersangka,” ujar Kombes Ferry, Selasa (7/10/2025) di Mapolda Sumut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari seluruh barang bukti itu, diperkirakan 225.382 jiwa masyarakat berhasil diselamatkan dari bahaya narkoba. Ferry menegaskan, langkah ini sejalan dengan program Presiden Prabowo Subianto dan arahan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang menekankan pemberantasan narkoba hingga ke akar-akarnya.

Ia juga mengajak masyarakat berperan aktif melapor jika menemukan indikasi peredaran narkoba di lingkungannya. “Partisipasi masyarakat sangat menentukan keberhasilan kami menekan peredaran narkoba,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Reserse Narkoba Polda Sumut Kombes Pol Jean Calvijn Simanjuntak mengungkapkan, sejak 1 Januari hingga 6 Oktober 2025, pihaknya melakukan pemetaan lokasi rawan narkoba. Operasi Gerebek Sarang Narkoba (GSN) digelar di sejumlah titik rawan, termasuk barak, loket, dan tempat hiburan malam.

“Fokus kami di wilayah hukum Labuhanbatu dan Labusel, terutama di barak dan loket narkoba di perkebunan sawit. Ada dua tempat hiburan malam yang kami tindak, yaitu Karaoke Sky dan Hans Station. Dari Karaoke Sky kami amankan 685 butir ekstasi,” jelas Calvijn.

Ia menambahkan, Ditresnarkoba juga melakukan operasi gabungan dengan Sat Narkoba Polres Labuhanbatu. Hasilnya signifikan, dengan penyitaan 13 kilogram sabu dari jaringan yang dikendalikan dua DPO.

“Barang itu rencananya dibawa ke Palembang. Para tersangka ditangkap di Kualuh Selatan dan dijanjikan upah Rp100 juta,” ungkapnya.

Dengan dukungan masyarakat, Polda Sumut optimis upaya pemberantasan narkoba akan terus berjalan maksimal, menuju Sumatera Utara Bersih Narkoba (Bersinar). (AP)

Berita Terkait

Kapolda Sumut Resmikan SPPG Polres Asahan, Tegaskan Peran Polri Dukung Gizi Anak Sekolah
Harga Gabah di Aceh Timur Anjlok di Bawah HPP, Petani Meradang: Pemerintah Bungkam
Bobby Nasution Dorong Lulusan Univa Medan Berperan dalam Pembangunan dan Program Makan Bergizi Gratis
Polda Sumut Resmikan SPPG Polres Padangsidimpuan, Dorong Ketahanan Gizi Anak Sekolah
Keluarga Korban Kecelakaan di Golden Tiger Medan Apresiasi Langkah Cepat Polda Sumut
Bank Sumut Tumbuh di Tengah Perlambatan Ekonomi, Aset Tembus Rp 47 Triliun
Polda Sumut Tegaskan Langkah Tegas dan Transparan Terkait Kasus Kecelakaan di Depan Golden Tiger
Polda Sumut Tegas Tangani Kasus Kecelakaan Golden Tiger, Janji Proses Hukum Transparan

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 00:44 WIB

Kapolda Sumut Resmikan SPPG Polres Asahan, Tegaskan Peran Polri Dukung Gizi Anak Sekolah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 23:40 WIB

Harga Gabah di Aceh Timur Anjlok di Bawah HPP, Petani Meradang: Pemerintah Bungkam

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:35 WIB

Bobby Nasution Dorong Lulusan Univa Medan Berperan dalam Pembangunan dan Program Makan Bergizi Gratis

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:20 WIB

Polda Sumut Resmikan SPPG Polres Padangsidimpuan, Dorong Ketahanan Gizi Anak Sekolah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:29 WIB

Keluarga Korban Kecelakaan di Golden Tiger Medan Apresiasi Langkah Cepat Polda Sumut

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:47 WIB

Polda Sumut Tegaskan Langkah Tegas dan Transparan Terkait Kasus Kecelakaan di Depan Golden Tiger

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:46 WIB

Polda Sumut Tegas Tangani Kasus Kecelakaan Golden Tiger, Janji Proses Hukum Transparan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:15 WIB

Bobby Nasution Siapkan Beasiswa untuk Atlet Muda Sumut, Bonus Saja Dinilai Tak Cukup

Berita Terbaru